Assalamu'alaikum

Pety Puri a.k.a Fatma mengucapkan Minal aidin wal faidzin... Mohon maaf atas segala kesalahan ucap, tulisan, perbuatan, dan prasangka, baik yang disengaja maupun yang tidak kepada seluruh teman mulai dari aku kecil sampe sekarang, teman sepermainan, TK, SD, SMP, SMA, kuliah, dll, para sahabat di FB (yang sekarang akunku udah dibajak orang lain), twitter, blog, baik yang sudah pernah ketemu langsung maupun belum (dunia maya memang membuat hal-hal yang tak mungkin menjadi mungkin), dan teman serta kerabat yang tidak dapat aku sebutkan satu per satu. Mohon memaafkan diri yang masih banyak kekurangan disana-sini ini. Terima kasih :)

Lebaran kali ini membawa perasaan campur aduk buatku. Senang dan sedih. Senang karena Ramadhan tahun ini (aku rasa) aku dapat menjalaninya dengan lebih baik daripada tahun kemarin, juga senang karena sepupuku akan menikah. Sedih, karena ada saudaraku yang meninggal dunia. Sebenarnya bukan betul-betul saudaraku, tapi aku telah menganggapnya saudara.

Assalamu'alaikum
"Piye kabare, ukhti? Alhamdulillah ane kemarin sudah selesai ujian pendadaran dengan lancar, hehe"
Ah, penggunaan kata "ukhti" dan "ane" membuat aku kangen masa-masa SMA dan kuliah dulu, ketika masih aktif di organisasi keagamaan sekolah dan kampus. "Ukhti" adalah panggilan untuk "saudara perempuan", sedangkan "ane" adalah pengganti kata "aku", yang sebenarnya "ana" dalam bahasa Arab.

Sebaris pesan singkat itu dikirim oleh seorang ikhwan ganteng adek sepupuku cowok yang baru saja selesai pendadaran untuk skripsinya. Kalau disini lebih dikenal dengan "sidang skripsi", maka di UGM (Universitas Gadjah Mada) tempat adekku kuliah, disebut "pendadaran". Entahlah apa yang di-dadar, mungkin telor #yakali. Sebenarnya bukan kebiasaan kami memanggil dengan bahasa-bahasa Arab gitu, mungkin dia lagi iseng aja. Biasanya sih kami membahasakan dengan "aku" dan "sampeyan".
Assalamu'alaikum

Pertama kali tau tentang program #BerbagiBuku nya dari @hikmahpuasa adalah ketika artis Indra Herlambang men-tweet kalau dirinya ikutan berbagi buku di bulan Ramadhan ini. Karena mata ane ijo-ijo kalau mendengar atau melihat kata "buku", langsung deh aku klik link-nya.

Jadi, program Berbagi Buku ini adalah acara yang mengajak kita semua untuk turut menyumbangkan buku untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan. Buku apa aja juga boleh. Acara ini terselenggara atas kerjasama Kaskus (The Largest Indonesian Community) dan PT. Djarum. Seluruh sumbangan buku dari teman-teman ini nantinya akan disalurkan kepada Program Indonesia Pintar - SIKIB (Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu) dan Yayasan Nusa Membaca.

Caranya gampang banget, temen-temen tinggal klik button "BERBAGI" di microsite www.hikmahpuasa.com , bisa pilih mau berbagi lewat akun twitter, facebook, kaskus, dll. Setiap 1 kali klik, artinya kalian telah turut menyumbangkan 1 buah buku buat saudara-saudara kita. Really? As easy as one click? Iyes. Di akhir acara, puluhan atau ratusan ribu klik dari seluruh orang yang berpartisipasi nantinya akan dirupakan dalam bentuk buku. Semakin banyak dan sering kalian nge-klik, semakin banyak juga buku yang disumbangkan buat mereka.